Hidup di Antara Tajam Batu Karang

Hidup di Antara Tajam Batu Karang: Kerentanan dan Pola yang Berdampak pada HIV/AIDS dan Kekerasan terhadap Perempuan di Provinsi Papua

Perempuan Papua dengan HIV / AIDS hidup dalam posisi yang sulit. Mereka mengalami kekerasan, terpojok oleh diskriminasi gender dan terpojok oleh dampak HIV / AIDS. Sejak Juni hingga Agustus 2019, Asia Justice and Rights (AJAR) bekerja sama dengan empat organisasi lokal di Provinsi Papua (Yasanto, El_AdPPer, Katane Support Group, Jayapura Support Group) untuk mempelajari kaitan antara kekerasan terhadap perempuan dan perempuan yang hidup dengan HIV/AIDS. Studi kami menemukan bahwa kekerasan dapat menjadi pintu masuk bagi perempuan untuk terpapar HIV/AIDS, dan berubahnya status kesehatan mereka dapat membuat perempuan lebih rentan terhadap kekerasan. Video ini menjelaskan proses penelitian dan enam temuan utama dalam penelitian ini.